Home > Word ke PDF > Word Converter PDF

4 Jenis Word Converter PDF

Ada berbagai macam Word converter PDF tetapi secara umum ada empat yang benar-benar bisa kamu gunakan. Setiap alat/layanan konversi memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing maka pilihlah sesuai dengan kebutuhanmu saja.

Bagian 1: Menggunakan Microsoft Word untuk Ekspor Word ke PDF

Ya betul, penggunaan Microsoft Word dalam hal ini lebih tepatnya untuk eksport dokumen yang sedang dibuka daripada sebuah alat konversi. Jika kamu membuka menu File di MS Word, kamu akan
menemukan menu ekspor yang bisa melahirkan sebuah PDF dari dokumen yang sedang aktif tersebut.

Menggunakan Microsoft Word sebagai Word converter PDF sangat membantu pengerjaan dokumen individual. Artinya, kamu bisa segera mengekspor PDF dokumen yang baru saja kamu tulis atau sunting. Hanya saja, setiap dokumen yang ingin diekspor harus dibuka secara manual satu per satu di MS Word. Tentu waktu yang dihabiskan akan sangat banyak jika kamu punya sepuluh dokumen untuk dikonversi.
convert file word ke pdf

Bagian 2: Menggunakan Layanan Cloud

Penggunaan layanan Cloud seperti Google Drive ataupun Google Docs secara khusus menawarkan cara convert Word ke PDF yang lebih praktis. Kamu hanya perlu mengunggah dokumen-dokumen yang ingin kamu ubah ke PDF ke sebuah folder Drive tersebut. Setelah itu, kamu bisa mengunduh mereka sebagai file PDF ke dalam perangkatmu kembali.
Hanya saja kamu harus memiliki akun Gmail terverifikasi untuk membuka akun Google Drive tersebut. Tentunya, ini tidak disarankan jika kamu menggunakan perangkat bersama ketika mengonversi dokumen untuk menghindari login tanpa ijin. Selain itu langkah-langkah pengubahan format Word ke PDF menggunakan metode ini kurang praktis terutama saat kamu ingin mengubah beberapa dokumen.

Bagian 3: Menggunakan Aplikasi Konverter Offline

Jika kamu menggunakan perangkat yang sama dan melakukan convert Word ke PDF secara terus-menerus tanpa kehadiran internet, mungkin kamu membutuhkan aplikasi konverter. Kamu harus memasang aplikasi konverter ini di perangkat yang kamu gunakan untuk mengonversi dokumen Word tersebut. Perlu dicatat, tidak semua aplikasi konverter bisa digunakan secara bebas karena kamu mungkin harus membayar untuk langganannya.

Kelebihan aplikasi konverter offline ini berkaitan dengan ketersediaannya untuk satu perangkat. Jika kamu secara konsisten menggunakan perangkat yang sama, aplikasi ini bisa kamu akses kapan saja untuk mengonversi dokumen Word tersebut. Namun, kamu harus melakukan pemasangan lagi jika kamu berganti perangkat.

Bagian 4: Menggunakan Layanan Konversi Online

Sarana Word converter PDF termutakhir adalah layanan konversi online. Situs-situs konversi dokumen seperti PDF to Word menginjinkan kamu untuk mengubah dokumen Word ke PDF secara online. Caranya, kamu cukup mengunggah dokumen Word dari perangkatmu, menunggu proses pengubahan otomatis, dan mengunduh file PDF.

Karena keseluruhan proses convert dari Word ke PDF berjalan secara online, kamu tidak perlu memasang software apapun di komputer, ponsel, atau tabletmu. Yang kamu butuhkan adalah koneksi internet dan peramban untuk mengakses layanan melalui situs PDF to Word. Dengan demikian, selama kamu memiliki hal tersebut, kamu bisa mengonversi dokumen Word ke PDF secara online kapanpun dan dimana pun.

Dengan ketersediaan internet yang kian luas, penggunaan layanan konversi menjadi lebih umum karena dinilai lebih praktis. Kamu bahkan bisa menggunakan ponselmu untuk mengakses layanan PDF to Word dan mengubah dokumen Word ke PDF tanpa batas dan biaya.